9 Gadis Yang Tidak Diminati Lelaki

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh jurusan psikologi (ilmu jiwa) pada Fakultas Adab (sastra) di Universitas Zaqaqiq, Mesir dengan judul: "Kepribadian Remaja Putri, Tata Cara kesiapan Jiwa dalam Menghadapi Pernikahan, dan Masa Perubahan Jiwa Pasca Nikah Secara Khusus" menyimpulkan ada 9 tipe gadis yang tidak diminati oleh para
Pemuda.

Pertama: Gadis Pencemburu

Pencemburu adalah sifat pertama kali yang dihindari oleh para pemuda dari calon istri-istri mereka. Cemburu disini bermakna keraguan. Para pemuda itu menuntut adanya sebagian sifat cemburu yang memperkuat ikatan cinta, akan tetapi mereka menolak ketidak percayaan (keraguan) yang menimbulkan petaka dalam kehidupan rumah tangga. Mereka menginginkan kepercayaan dari para istri mereka, dan tidak suka jika mereka menceritakan atau mengungkap setiap langkah yang dilaluinya.

Kedua: Gadis Egois, sok menjadi ratu

Adapun gadis yang kedua adalah gadis yang egois, ingin berkuasa, menginginkan dari suaminya segenap kecintaan, ketundukan, dan kepasrahan hanya kepadanya saja. Dia akan marah jika melihat suaminya lebih mementingkan orang lain atau mencintai selain dirinya. Seperti cemburu kepada kerabat suami, atau teman-temannya. Perbuatan ini kadang menimbulkan banyak permasalahan. Dengan sikap seperti itu, dia telah mempersempit kepribadian suami, dan menyebabkan timbulnya permasalahan dengan kerabatnya. Dengan sikap seperti itu, dia telah menjadikan suami benci dengan kehidupan rumah tangganya. Sikap yang demikian tidak termasuk cinta, tetapi ambisi kepemilikan dan penguasaan. Maka wajib bagi gadis ini untuk menyadari bahwa mereka
adalah kerabat suami, yang tidak mungkin ia bebas lepas dari mereka, begitu pula sebaliknya mereka tidak mungkin bebas lepas darinya.

Ketiga: Gadis Durhaaka

Yaitu istri yang tidak ridha dengan kehidupannya. Dia senantiasa membangkang pada suami dan menggerutu tentang segala sesuatu. Dia tidak bersikap qonaah (menerima apa adanya), senantiasa menginginkan tambahan dan lebih. Dengan sikap seperti ini, dia telah menekan suami hingga mau memenuhi keinginannya. Dia tidak peduli darimana sang suami bisa memenuhi berbagai tuntutan itu, dan bagaimana ia bisa mendapatkan harta tersebut. Dia adalah jenis istri perusak. Dia hanya mencari untuk diri dan kebahagiannya sendiri, terutama harta, bukan cinta. Dia tidak menjaga suami atau rumahnya. Biasanya keadaan yang seperti ini berakhir dengan perceraian.

Keempat: Gadis yang cuek dan masa bodoh

Gadis ini tidak layak disebut sebagai seorang istri. Dia sama sekali tidak menaruh perhatian pada suami, tidak juga pada rumahnya. Tidak berusaha memenuhi kebutuhan suami atau permintaannya. Di sini sang suami merasa bahwa si istri tidak mencintainya, atau tidak menganggapnya. Kadang yang demikian membuat sang suami bersikap kasar kepada istri sebagai usaha untuk meluruskannya. Akan tetapi jika sang istri memiliki sifat seperti ini, maka akan sulit merubahnya. Hal ini menjadikan sang suami tidak menaruh perhatian terhadap istri, tidak mesra dengannya dalam segala hal, dan bisa menyebabkan perpisahan. Maka mulai sekarang seharusnya istri mulai memberikan perhatian terhadap suami.

Kelima: Gadis yang Kekanak-kanakkan

Yaitu gadis yang senantiasa tergantung pada ibunya, dan terus terikat dengannya, bersandar kepadanya dalam segala hal. Dia bertindak dengan malu, tidak mampu mengemban tanggung jawab. Kebanyakan ibunyalah yang memberikan keputusan dan berkuasa pada seluruh urusan rumah. Maka sang putripun bersandar kepadanya dalam segala hal seperti apa yang dia kerjakan saat masih kanak-kanak. Dengan sifat seperti itu, dia tidak layak menjadi seorang ibu bagi putra-putranya, dikarenakan putra-putranya akan menjadi pribadi-pribadi yang terputus, tidak utuh. Adapun sang suami, maka ia merasa seolah-olah telah menikahi ibu mertuanya, karena dialah yang mengatur segala keperluannya. Maka wajib bagi para gadis untuk belajar memikul tanggung jawab dan berbuat secara dewasa.

Keenam: Gadis yang meninggalkan Tugas Rumah Tangga


Kebanyakan gadis seperti ini adalah gadis yang bekerja (wanita karir). Akan tetapi, ada perbedaan antara istri yang bekerja dan istri yang pergi meninggalkan tanggung jawab rumah. Artinya ada banyak istri yang bekerja, tetapi mereka dapat melakukan segenap pekerjaan rumah tangga dan memberikan perhatian terhadap berbagai keperluan suami dan anak-anak mereka. Pekerjaan mereka tidak membuat mereka durhaka terhadap keluarga. Maka istri harus menyeimbangkan antara pekerjaan dengan suami dan anak-anaknya. Janganlah pekerjaan membuat keluarga terhalangi dari perhatian dan kasih sayangnya. Sehingga sang suami merasa kehilangan kemesraan, akhirnya timbullah permasalahan diantara mereka.

Ketujuh: Gadis yang Lemah

Yaitu seorang gadis yang terbiasa pasrah terhadap keadaan di sekitarnya, apakah terhadap keluarga atau teman-temannya. Dia sangat lemah untuk bisa mengambil keputusan dengan dirinya sendiri, tidak berusaha mengadakan musyawarah atau menampakkan pendapat apapun. Kepribadian yang lemah, penurut, dan tidak terbiasa memikul tanggung
jawab. Kebanyakan penyebabnya adalah keluarga, yaitu dengan sikap keras sang ayah, dan diamnya ibu. Maka sang suamipun kehilangan teman yang bisa memberikan nasihat, atau masukan-masukan dalam berbagai urusannya.

Kedelapan: Gadis yang membuat was was


Yaitu gadis yang menggambarkan suaminya dengan gambaran yang terburuk. Sebagai contoh, jika suami terkena penyakit mulas, maka sang istri membesar-besarkanny a serta meyakininya bahwa sang suami menderita usus buntu. Jika panas sang suami meningkat dia berkata bahwa dia telah terkena demam. Jika sang suami terlambat, dia berkeyakinan telah terjadi kecelakaan atau terkena sesuatu yang tidak disukai. Istri semacam ini akan mendorong suami untuk selalu was-was dan berkhayal macam-macam serta selalu khawatir.

Kesembilan: Gadis yang Sok Sempurna

Yaitu gadis yang berambisi untuk mengerjakan sesuatu dengan benar, dan terlalu berlebih-lebihan di dalamnya sehingga sang suami dan orang-orang yang tinggal di sekitarnya terkadang merasa jengkel. Sifat seperti itu membuatnya fanatik buta dalam kehidupan rumah tangga. Dia menginginkan kesempurnaan dalam segala hal. Jika pergi salah seorang teman maka harus membawa hadiah berharga dan mahal dibungkus dengan
bungkus yang mewah dan seterusnya. Sifat seperti ini dimungkinkan akan membuat suami melakukan respon yang mungkin bisa menjadi seorang laki-laki yang keras dan menolak apa saja yang dilakukan istri, sekalipun perbuatan itu untuk kepentingannya, dan dia tidak lagi mementingkan keridhaan istrinya

Sekarang, carilah untuk dirimu sendiri wahai saudariku, sifat manakah dari kesembilan sifat tersebut yang kamu miliki? Kemudian bersihkanlah dari dirimu agar kehidupan rumah tanggamu selamat dan bahagia.

Diambil dari: Majalah Qiblati Edisi 11 Tahun
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

CINTA TERAKHIR by Ari Lasso


sedalam samudra tlah aku selami
setinggi langit diangkasa tlah ku arungi
sepanjang kehidupanku aku mencari
sebentuk kelembutan hati cinta sejati

reff:
kini usai udah segala penantian panjangku
setelah temukan dirimu duhai kekasihku
hanya di hatimu akan kulabuhkan hidupku
karena kau lah cinta terakhirku

berjuta kejora terangi gelap malamku
tetap tak seindah cahaya mata hatimu

repeat reff
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Akhirnya Ku Menemukanmu by NAFF


akhirnya ku menemukanmu
saat hati ini mulai meragu
akhirnya ku menemukanmu
saat raga ini ingin berlabuh

ku berharap engkau lah
jawaban sgala risau hatiku
dan biarkan diriku
mencintaimu hingga ujung usiaku

jika nanti ku sanding dirimu
miliki aku dengan segala kelemahanku
dan bila nanti engkau di sampingku
jangan pernah letih tuk mencintaiku

akhirnya ku menemukanmu
saat hati ini mulai meragu
akhirnya ku menemukanmu
saat raga ini ingin berlabuh
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

K I S S

Seringkali kita terkecoh saat menghadapi suatu masalah, dan walaupun masalah tersebut terpecahkan, tetapi pemecahan yang ada bukanlah suatu pemecahan yang efisien dan justru malah terlalu rumit.

Kasus 1
Salah satu dari kasus yang ada adalah kasus kotak sabun yang kosong, yang terjadi di salah satu perusahaan kosmetik yang terbesar di Jepang. Perusahaan tersebut menerima keluhan dari pelanggan yang mengatakan bahwa ia telah membeli kotak sabun (terbuat dari bahan kertas) kosong. Dengan segerapimpinan perusahaan menceritakan masalah tersebut ke bagian pengepakan yang bertugas untuk memindahkan semua kotak sabun yang telah dipak ke departemen pengiriman. Karena suatu alasan, ada satu kotak sabun yang terluput dan mencapai bagian pengepakan dalam keadaan kosong.

Tim manajemen meminta para teknisi untuk memecahkan masalah tersebut. Dengan segera, para teknisi bekerja keras untuk membuat sebuah mesin sinar X dengan monitor resolusi tinggi yang dioperasikan oleh dua orang untuk melihat semua kotak sabun yang melewati sinar tersebut dan memastikan bahwa kotak tersebut tidak kosong. Tak diragukan lagi, mereka bekerja keras dan cepat tetapi biaya yang dikeluarkan pun tidak sedikit.

Tetapi saat ada seorang karyawan di sebuah perusahaan kecil dihadapkan pada permasalahan yang sama, ia tidak berpikir tentang hal-hal yang rumit, tetapi ia muncul dengan solusi yang berbeda. Ia membeli sebuah kipas angin listrik untuk industri yang memiliki tenaga cukup besar dan mengarahkannya ke garis pengepakan. Ia menyalakan kipas angin tersebut, dan setiap ada kotak sabun yang melewati kipas angin tersebut, kipas tersebut meniup kotak sabun yang kosong keluar dari jalur pengepakan, karena kotak sabun terbuat dari bahan kertas yang ringan.

Kasus 2
Pada saat NASA mulai mengirimkan astronot ke luar angkasa, mereka menemukan bahwa pulpen mereka tidak bisa berfungsi di gravitasi nol, karena tinta pulpen tersebut tidak dapat mengalir ke mata pena.


Untuk memecahkan masalah tersebut, mereka menghabiskan waktu satu dekade dan 12 juta dolar. Mereka mengembangkan sebuah pulpen yang dapat berfungsi pada keadaan-keadaan seperti gravitasi nol, terbalik, dalam air, dalam berbagai permukaan termasuk kristal dan dalam derajat temperatur mulai dari di bawah titik beku sampai lebih dari 300 derajat Celcius.

Dan apakah yang dilakukan para orang Rusia? Mereka menggunakan pensil!

Kasus 3
Suatu hari, pemilik apartemen menerima komplain dari pelanggannya. Para pelanggan mulai merasa waktu tunggu mereka di pintu lift terasa lama seiring bertambahnya penghuni di apartemen itu. Dia (pemilik) mengundang sejumlah pakar untuk memecahkan masalah ini.


Satu pakar menyarankan agar menambah jumlah lift. Tentu, dengan bertambahnya lift, waktu tunggu jadi berkurang. Pakar lain meminta pemilik untuk mengganti lift yang lebih cepat, dengan asumsi, semakin cepat orang terlayani. Kedua saran tadi tentu memerlukan biaya yang tidak sedikit.


Tetapi, satu pakar lain hanya menyarankan satu hal, "Inti dari keluhan pelanggan anda adalah mereka merasa lama menunggu". Pakar tadi hanya menyarankan untuk menginvestasikan kaca cermin di depan lift, agar pelanggan teralihkan perhatiannya dari pekerjaan "menunggu" dan merasa "tidak menunggu lift".

Moral cerita ini adalah sebuah filosofi yang disebut KISS (Keep It Simple Solution), yaitu selalu mencari solusi yang sederhana, sehingga bahkan orang bodoh sekalipun dapat melakukannya. Cobalah menyusun solusi yang paling sederhana dan memungkinkan untuk memecahkan masalah yang ada. Maka dari itu, kita harus belajar untuk fokus pada solusi daripada pada berfokus pada masalah.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Kiat Kiat KEHIDUPAN

1. KETIKA AKAN MENIKAH
Janganlah mencari isteri, tapi carilah ibu bagi anak-anak kita Jangan lah mencari suami, tapi carilah ayah bagi anak-anak kita.

2. KETIKA MELAMAR
Anda bukan sedang meminta kepada orangtua/wali si gadis, tetapi meminta kepada TUHAN melalui orang tua/wali sigadis.

3. KETIKA AKAD NIKAH
Anda berdua bukan menikah di hadapan negara, tetapi menikah di hadapan TUHAN

4. KETIKA RESEPSI PERNIKAHAN
Catat dan hitung semua tamu yang datang untuk mendoakan anda, karena anda harus berfikir untuk mengundang mereka semua dan meminta maaf apabila anda berfikir untuk BERCERAI karena menyia-nyiakan doa mereka.

5. SEJAK MALAM PERTAMA
Bersyukur dan bersabarlah. Anda adalah sepasang anak manusia dan bukan sepasang malaikat.!

6. SELAMA MENEMPUH HIDUP BERKELUARGA
Sadarilah bahwa jalan yang akan dilalui tidak melalui jalan bertabur bunga, tetapi juga semak belukar yg penuh onak dan duri.

7. KETIKA BIDUK RUMAH TANGGA OLENG
Jangan saling berlepas tangan, tapi sebaliknya justru semakin erat berpegang tangan

8. KETIKA BELUM MEMILIKI ANAK.
Cintailah isteri atau suami anda 100%

9. KETIKA TELAH MEMIKI ANAK.
Jangan bagi cinta anda kepada (suami) isteri dan anak anda, tetapi cintailah isteri atau suami anda100% dan
cintai anak-anak anda masing-masing 100%.

10.KETIKA EKONOMI KELUARGA BELUM MEMBAIK.
Yakinlah bahwa pintu rezeki / berkat akan terbuka lebar berbanding lurus dengan tingkat ketaatan suami dan isteri

11.KETIKA EKONOMI MEMBAIK
Jangan lupa akan jasa pasangan hidup yang setia mendampingi kita semasa menderita

12.KETIKA ANDA ADALAH SUAMI
Boleh bermanja-manja kepada isteri tetapi jangan lupa untuk bangkit secara bertanggung jawab apabila isteri membutuhkan pertolonganAnda.

13.KETIKA ANDA ADALAH ISTERI
Tetaplah berjalan dengan gemulai dan lemah lembut, tetapi selalu berhasil menyelesaikan semua pekerjaan.

14.KETIKA MENDIDIK ANAK
Jangan pernah berpikir bahwa orang tua yang baik adalah orang tua yang tidak pernah marah kepada anak, karena orang tua yang baik adalah orang tua yang jujur kepada anak ..

15.KETIKA ANAK BERMASALAH
Yakinilah bahwa tidak ada seorang anakpun yang tidak mau bekerjasama dengan orangtua, yang ada adalah anak yang merasa tidak didengar oleh orang tuanya.

16.KETIKA ADA PIL.
Jangan diminum, cukuplah suami sebagai obat.

17.KETIKA ADA WIL
Jangan dituruti, cukuplah isteri sebagai pelabuhan hati.

18.KETIKA MEMILIH POTRET KELUARGA
Pilihlah potret keluarga sekolah yang berada dalam proses pertumbuhan menuju potret keluarga bahagia.

19.KETIKA INGIN LANGGENG DAN HARMONIS
Gunakanlah formula 7 K
1 Ketakwaan
2 Kasih sayang
3 Kesetiaan
4 Komunikasi dialogis
5 Keterbukaan
6 Kejujuran
7 Kesabaran

Semoga bermanfaat…
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Ketika Cinta Terurai jadi PERBUATAN

Kulitnya hitam. Wajahnya jelek. Usianya tua. Waktu pertama kali masuk ke rumah wanita itu, hampir saja ia percaya kalau ia berada di rumah hantu. Lelaki kaya dan tampan itu sejenak ragu kembali. Sanggupkah ia menjalani keputusannya?
Tapi ia segera kembali pada tekadnya. Ia sudah memutuskan untuk menikahi dan mencintai perempuan itu. Apapun resikonya.

Suatu saat perempuan itu berkata padanya, "Ini emas-emasku yang sudah lama kutabung, pakailah ini untuk mencari wanita idamanmu, aku hanya membutuhkan status bahwa aku pernah menikah dan menjadi seorang istri."
Tapi lelaki itu malah menjawab, "Aku sudah memutuskan untuk mencintaimu. Aku takkan menikah lagi."

Semua orang terheran-heran. Keluarga itu tetap utuh sepanjang hidup mereka. Bahkan mereka dikaruniai anak-anak dengan kecantikan dan ketampanan yang luar biasa.
Bertahun-tahun kemudian orang-orang menanyakan rahasia ini padanya. Lelaki itu menjawab enteng, "Aku memutuskan untuk mencintainya. Aku berusaha melakukan yang terbaik.
Tapi perempuan itu melakukan semua kebaikan yang bisa ia lakukan untukku.
Sampai aku bahkan tak pernah merasakan kulit hitam dan wajah jeleknya
dalam kesadaranku.
Yang kurasakan adalah kenyamanan jiwa yang melupakan aku pada fisik."

Begitulah cinta ketika ia terurai jadi perbuatan. Ukuran integritas cinta adalah ketika ia bersemi dalam hati...terkembang dalam kata... terurai dalam perbuatan...

Kalau hanya berhenti dalam hati, itu cinta yang lemah dan tidak berdaya. Kalau hanya berhenti dalam kata, itu cinta yang disertai dengan kepalsuan dan tidak nyata...

Kalau cinta sudah terurai jadi perbuatan, cinta itu sempurna seperti pohon;
akarnya terhunjam dalam hati, batangnya tegak dalam kata, buahnya
menjumbai dalam perbuatan.
Persis seperti iman, terpatri dalam hati, terucap dalam lisan, dan
dibuktikan oleh perbuatan.

Semakin dalam kita merenungi makna cinta, semakin kita temukan fakta besar
ini, bahwa cinta hanya kuat ketika ia datang dari pribadi yang kuat, bahwa
integritas cinta hanya mungkin lahir dari pribadi yang juga punya
integritas. Karena cinta adalah keinginan baik kepada orang yang kita
cintai yang harus menampak setiap saat sepanjang kebersamaan.

Rahasia dari sebuah hubungan yang sukses bertahan dalam waktu lama adalah
pembuktian cinta terus menerus. Yang dilakukan para pecinta sejati disini
adalah memberi tanpa henti. Hubungan bertahan lama bukan karena perasaan
cinta yang bersemi di dalam hati, tapi karena kebaikan tiada henti yang
dilahirkan oleh perasaan cinta itu. Seperti lelaki itu, yang terus
membahagiakan istrinya, begitu ia memutuskan untuk mencintainya. Dan
istrinya, yang terus menerus melahirkan kebajikan dari cinta tanpa henti.

Cinta yang tidak terurai jadi perbuatan adalah jawaban atas angka-angka
perceraian yang semakin menganga lebar dalam masyarakat kita.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Ungu Lirik - Kekasih Gelapku

* ku mencintaimu lebih dari apapun
meskipun tiada satu orang pun yg tahu
ku mencintaimu sedalam-dalam hatiku
meskipun engkau hanya kekasih gelapku

yakinlah bahwa engkau adalah cintaku
yg kucari slama ini dalam hidupku
dan hanya padamu kuberikan sisa cintaku
yg panjang dalam hidupku

repeat *

ku mencintaimu sedalam-dalam hatiku
meskipun engkau hanya kekasih gelapku
ku mencintaimu lebih dari apapun
meskipun tiada satu orang pun yg tahu
ku mencintaimu sedalam-dalam hatiku
meskipun engkau hanya kekasih gelapku

kekasih gelapku
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Saat Bingung Memilih Pasangan

Dalam memilih pasangan hidup, baik bagi laki-laki maupun perempuan keduanya memiliki hak untuk memilih yang paling tepat sebagai pasangannya. Hal itu dikenal dalam Islam yang namanya 'kufu' ( layak dan serasi ), dan seorang wali nikah berhak memilihkan jodoh untuk putrinya seseorang yang sekufu, meski makna kufu paling umum dikalangan para ulama adalah seagama.

Namun makna-makna yang lain seperti kecocokan, juga merupakan makna yang tidak bisa dinafikan, dengan demikian PROSES MEMILIH ITU TERJADI PADA PIHAK LAKI-LAKI MAUPUN PEREMPUAN. Disisi lain bahwa memilih pasangan hidup dengan mempertimbangkan berbagai sisinya, asalkan pada pertimbangan-pertimbangan yang wajar serta Islami, merupakan keniscayaan hidup dan representasi kebebasan dari Allah yang Dia karuniakan kepada setiap manusia, termasuk dalam memilih suami atau istri. Aisyah Ra berkata, "Pernikahan hakikatnya adalah penghambaan, maka hendaknya dia melihat dimanakah kehormatannya akan diletakkan"

Rasulullah pun bersabda, "Barang siapa yang menjodohkan kehormatannya dengan orang yang fasik maka dia telah memutus rahimnya" (HR Ibnu Hibban). Nabi juga pernah memberikan pertimbangan kepada seorang sahabiyah yang datang kepadanya seraya minta pertimbangan atas dua orang yang akan melamarnya, lalu Nabi menjawab, "Adapun Muawiyah bin Abi sufyan dia sangat ringan tangan (alias gampang memukul), adapun yang lainnya adalah orang yang fakir tidak memiliki harta yang banyak." Lalu Nabi menikahkannya dengan Zaid bin Haritsah.

Dan untuk memantapkan pilihan, terutama dari berbagai alternatif sebaiknya melakukan shalat istikhorah baik di tengah malam maupun di awalnya, dan lakukan secara berkali-kali. Jika telah dilakukan berkali-kali maka KEMANTAPAN YANG ADA ITULAH YANG INSYA ALLAH MERUPAKAN PETUNJUK-NYA, DAN ITULAH YANG LEBIH DIIKUTI. Tetapi perlu diingat, bahwa informasi yang dominan pada diri seseorang sering yang lebih berpengaruh terhadap istikhorah, oleh karena itu perlu dilakukan berkali-kali. Dan untuk membedakan apakah itu keputusan yang dominan adalah selera semata atau dominasi istikharah agak sulit, kecuali dengan berkali-kali, sekalipun salah satu tanda bahwa itu adalah petunjuk dari Allah adalah dimudahkannya urusan tersebut, tetapi hal tersebut bukan satu-satunya alamat yang mutlak.

Juga apabila persoalan apakah diri kita jual mahal atau tidak tergantung pada niat dan representasinya, karena itu Rasulullah menegaskan, "Sesungguhnya segala pekerjaan membutuhkan niat dan pekerjaan seseorang sangat dipengaruhi oleh niat. Barang siapa yang niatnya kepada Allah maka dia (dalam representasinya) akan sesuai dengan Allah dan Rasulnya, dan barang siapa yang niatnya kepada dunia atau wanita maka (representasinya) akan sesuai apa yang diniatkan" (Muttafaq alaih).

Untuk menghindarkan tuduhan itu maka buktikan dalam representasi kita sehari-hari, sebagai contoh bahwa tuduhan itu akan benar jika memang salah satu kebiasaan kita adalah chatting dengan teman-teman baru yang notabenenya lebih banyak para laki-laki untuk seorang perempuan, dan sebaliknya, berbeda misalnya kalau teman yang kita ajak chatting adalah para wanita atau dalam bahasa yang digunakan bersifat umum, tidak ada yang rahasia sehingga tidak khawatir kalau harus dibaca orang. Ini hanya sekelumit contoh yang barangkali kurang tepat untuk yang bingung memilih pasangannya. Tapi ada hal yang cukup penting untuk diketahui bahwa UNTUK MENGENAL SESEORANG TENTU TIDAK CUKUP DENGAN BERKOMUNIKASI SESAAT.

Pernah suatu hari Sahabat Umar bin al-Khattab mendengar seseorang memuji orang lain hingga Umar agak merasa keheranan lalu Umar bertanya, "Apakah kamu pernah bepergian dengannya?" Jawab orang tadi, "Belum." "Apakah kamu pernah bertransaksi dengannya?" Jawab orang tadi, "Belum." "Apakah kamu pernah bertetangga dengannya?" Jawab orang tadi, "Belum." "Apakah kamu pernah melihatnya dia melakukan shalat?" Jawab orang tersebut, "Ya, aku melihat dia rajin shalat, menunaikannya sesuai dengan waktunya." Lalu kata Umar, "Kalau begitu anda belum kenal dengan baik orang tersebut." Tetapi untuk mengenali tiga poin pertama dari empat poin tersebut bisa dilakukan dengan cara MENANYAKAN ORANG YANG PALING DEKAT DENGANNYA, DAN YANG DAPAT DIPERCAYA.

Adapun bila kita dihadapkan suatu pilihan lebih dari satu, tentu sewajarnya seorang akan memilih yang terbaik baginya, meskipun PILIHAN TERBAIK BAGINYA TIDAK SELALU IDENTIK DENGAN PILIHAN YANG TERBAIK BAGI UMUM, KARENA SESEORANG TENTU MEMILIKI PERTIMBANGAN YANG SANGAT KHUSUS YANG TIDAK DIMILIKI ORANG LAIN.

Dari uraian diatas, kebingungan untuk memilih pasangan hidup dapat diatasi dengan beberapa tips berikut ini,

1. pilihlah karena agamanya,
2. kenali dengan cara menanyakan kepada orang yang paling dekat dengannya dan dapat kita percaya,
3. letakkan niat pada tempat yang benar, karena segala perbuatan membutuhkan dan sangat dipengaruhi niat,
4. sholat istikhorah untuk mohon petunjuk kepada Allah juga patut dilakukan,
5. apabila semua ini telah dilakukan, maka pasrahkan diri kepada Allah SWT akan keputusan-Nya, jangan keluh kesah, karena itu tidak akan pernah menyelesaikan masalah,
6. dan terakhir, jangan bosan untuk berbekal ilmu pernikahan :), karena berbekal ilmu adalah lebih baik daripada tidak membekali diri pada saat masuk ke dunia yang baru.

Masalah jodoh hanya Allah yang tahu, siapa pasangan kita sebenarnya, itulah rahasia Allah. Kita hanya diminta untuk berusaha, dan Allah-lah penentunya, terkadang Dia menentukan pilihan-Nya itu diluar dugaan dan rasio kita sebagai seorang manusia, tapi itulah ketentuan Allah. Jika memang harus menerima kenyataan di luar kehendak kita, maka ingatlah untuk tidak sembarangan memberikan cinta kepada siapapun, karena kadar cinta kita kepada Allah harus lebih tinggi dari itu semua. Yang terbaik menurut Allah, itulah yang paling utama.

Selamat berjuang akhi, selamat berjuang ukhti..., mulailah dengan bismillah dan niat yang benar, insya Allah, ridho-Nya akan selalu menghampiri, dan semoga Allah selalu memudahkan urusan antum.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Kenapa Telat Nikah ?

Ada beberapa sebab seseorang telat nikah, dan Akh Indra Hermawan mengirimkan tulisan ini untuk anda, Buat merenungi, kenapa telat nikah.

SELERA TINGGI
Selera tinggi yang dimaksud bukan dalam makanan, tapi dalam memilih jodoh. Pinginnya yang sempurna segalanya. Tak ada kekurangan sedikitpun. Agamanya bagus [tentu..!!], cakep, kaya raya, keturunan baik-baik,tinggi badan 170 cm, rambut berombak, cerdas, pinter masak dan jahit, sabar penyayang, keibuan, hafal Al-Qur'an, pinter ceramah..[aduh..banyak sekali !!].Yang demikian tentu susah dapetnya. Nggak tahu harus nyari dimana, di super market jelas ndak ada. Akibatnya, setiap kali ada muslimah yang ditawarkan,selalu saja kandas. Belum kelasnya, katanya! Sebaliknya, yang wanita juga punya kriteria khusus, Saya pingin nikah dengan yang sudah profesor dan cakep banget. Atau Paling tidak pegawai negeri atau yang sudah punya mobil lah... Karena kriteria yang cukup sulit ini, maka banyak para pemuda dan pemudi yang harus telat nikah.

STUDY ORIENTED
Banyak juga yang telat nikah karena study oriented.Belajar dan belajar adalah prioritas utama. Siang, malam, pagi, petang terus belajar. Iapun selalu pingin pindah-pindah dari satu tempat ke tempat yang lain, dari satu daerah kedaerah yang lain. SD di Jogja, SMP di Medan, SMU di Jakarta, S1 di Surabaya, S2 di Jepang, S3 di Amerika, terus pulang ke Indonesia tinggal di Paris van Java. Sampai-sampai lupa kalo'butuh pendamping hidup. Tahu-tahu usia udah kepala lima. Kasus telat nikah krn alasan studi ini juga sering terjadi.

PUNYA APA-APA DULU
Saya belum punya apa-apa untuk berumah tangga, begitu alasan yang diutarakan sebagain oranmg untuk melegitimasi pengunduran pernikahan. Punya apa-apa,yang dimaksud sering bermakna belum punya rumah sendiri, mobil sendiri, HP, kulkas, komputer, mesin cuci atau bus...[untuk apa yaa?]. Prinsip belum punya apa-apa ini sering dilontarkan. Padahal orang yang nikah ndak mesti harus punya hal-hal diatas terlebih dahulu. Rumah, ngontrak dulu juga ndak apa-apa. Nggak ada mobil juga ndak masalah, bisa naik angkutan, motor atau sepeda [romantis khan ??]. HP,kulkas dan komputer nggak jadi syarat dalam pernikahan. Apalagi bus....

ORANG TUA PINGIN.....
Pesan khusus dari orang tua kadang jadi penghalang untuk melangsungkan pernikahan. Sebenarnya sich udah pingin juga, tapi orang tua saya..., demikian keluhan mereka. Orang tua terkadang ngelarang si anak yang udah ngebet nikah. Alasannya macam-macam, seperti bantu prang tua dulu lah, jangan terlalu muda,rampungkan studimu, lanjutkan dulu karirmu.....Permintaan orang tua yang seperti ini sering membuat para pemuda dan pemudi mikir-mikir lebih panjang tentang pernikahannya. Sebenarnya nggak ada pertentangan antara nikah dengan berbakti sama ortu. Secara umum, orang tua berkeinginan anaknya hidup bahagia. Oleh karena itu, kalo' si anak mampu meyakinkan ortu ttg kehidupan rumah tangganya, insyaAllah oke-oke saja kok kalo' mau nikah cepat.

NIKAH ITU SUSAH
Ini alasan klasik yang diungkapkan orang. Nikah itu susah, nggak usah terburu-buru. Belum lagi kalo' udah punya anak, tambah susah lagi dong... Akhirnya pengunduran jadwal nikahpun jadi pilihan. Ada juga yang nggak pingin susah [karena nikah] kemudian cari jalan pintas. Maunya enak melulu, tanpa mau tanggung jawab. Macem-macem solusinya, bisa pacaran atau dolan kesini, dolan kesitu, keluar kesana, keluar kesini.....

PERNAH GAGAL
Sebagian ikhwan maupun akhwat merasa trauma dengan peristiwa kegagalan yang menimpa. Pernah dilamar ataupun melamar tapi batal ataupun ditolak. Kadang tak cuma sekali tapi berkali-kali. Akibatnya ia jadi putus asa dan takut mengalami hal yang serupa. Malu banget, demikian katanya. Apalagi bila kegagalannya sempat terdengar oleh teman-teman yang lain.

PERSAINGAN KETAT
Bukan berita baru bila jumlah muslimah hari ini membludak. bahkan perbandingan antara laki-laki dan perempuan bisa lebih dari satu banding dua. Akibatnya banyak muslimah yang tersingkir dan tak dapat jatah pilih kaum pria. Ini bukan menakut-nakuti, tapi sungguhan. Namun percaya dech, Allah itu Maha Adil terhadap hamba-NYA.

Itulah tadi beberapa penghalang seseorang untuk melangsungkan pernikahan. Setahun, dua tahun, tiga tahun, empat, lima..... akhirnya usiapun beranjak tua.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Optimize Windows XP

Sistem operasi Windows XP memiliki banyak fitur dan komponen tertanam dalam sistem operasi. Tetapi beberapa fitur ternyata tidak perlu digunakan tetapi Windows XP tetap melakukan loading kedalam sistem computer.

Run Service.msc (module default Windows XP)

Windows XP melakukan loading dari module program yang lengkap dengan tujuan untuk menyamankan pemakai sistem operasi selalu siap tersedia. Sayangnya tidak semua orang membutuhkan module program yang diloading dari sistem Default WinXP. Selain memakan resource memory karena module dijalankan pertama kali ketika computer bekerja, terkadang malah membuat sistem operasi Windows menjadi sedikit lebih lambat.

Fitur module program yang tidak diperlu dapat dimatikan melalui fasilitas SERVICE.MSC.

Caranya:

Masuk ke bagian Start dan Run serta ketik “service.msc”. Selanjutnya akan muncul daftar service dari program module yang defaultnya selalu diloading oleh Windows XP. Untuk mematikan service module Windows, pada gambar kedua anda melihat pada daftar program dan STATUS. Pada daftar status, anda dapat melihat apakah program Module Windows XP selalu dijalankan ketika pertama kali Windows bekerja, atau secara otomatis bila dibutuhkan baru bekerja dan terakhir tidak dijalankan sama sekali (Disable)

Dibawah ini adalah daftar komponen Windows secara default diloading tetapi kemungkinan tidak diperlukan untuk beberapa kebutuhan (Sumber Techtree)

Unused Module

Fungsi module yang dapat dimatikan (Disable)

Mengunakan xp-AntiSpy

Utility program ini dibuat oleh www.xp-antispy.org . Fungsinya untuk menghindari sistem operasi Windows terhubung ke Microsoft serta beberapa fungsi tweak agar Windows sedikit lebih cepat.

Fitur penting pada XP-AntiSpy :

* Meningkatkan maksimum koneksi sampai 10 untuk setiap server. Fitur ini dimatikan oleh Windows, khususnya pada patch SP2.
* Mematikan sistem otomatis pelaporan yang tidak diperlukan
* Mematikan fungsi explorer untuk zip file, berguna bila anda sudah terbiasa mengunakan WinZip.
* Mematikan Messaging service, berguna bila anda mengunakan Yahoo Chat atau ICQ dan lainnya
* Mematikan JAVA dan ActiveX bila diperlukan.

Dari beberapa fungsi utiliti yang ada pada xp-AntiSpy, sebaiknya anda berhati hati bila mematikan fungsi Windows dari program ini. Misalnya anda harus memastikan apakah pilihan Java Script akan di disable atau di enable. Bila tidak browser dari Internet Explorer tidak dapat berjalan dengan semestinya

Tingkat Resolusi yang memperlambat Windows XP

Fitur ini klasik, dengan meningkatkan tampilan warna dengan 32 bit membuat layar Windows lebih nyaman dilihat. Khususnya mereka dengan VGA berkeceptan tinggi biasanya juga memaksimalkan tampilan warna Windows dengan tingkat warna 32 bit.

Bila anda merasa layar desktop anda sedikit lambat, coba rubah tampilan fitur warna dari 32 bit ke 16 bit. Selain mempercepat kinerja desktop , gambar dari layar juga lebih responsif. Merubah tingkat warna dari 32 bit ke 16 bit tentu akan mengurangi tampilan gambar pada desktop computer, khususnya mereka yang membutuhkan tayangan gambar dengan kualitas warna seperti photo realistik. Bila anda tidak memerlukan tampilan layar setinggi pemakai aplikasi editing Photo dan 3D, 16 bit color lebih menguntungkan anda dengan tampilan layar lebih cepat

Buang program yang tidak diperlukan dari start-up

Seperti sistem operasi Microsoft lainnya, ketika meng-install program kedalam harddisk. Umumnya beberapa program menempatkan fitur seperti auto update, driver atau program tambahan pada start-up. Mungkin anda tidak pernah sadar bahwar program yang ditempatkan pada start-up Windows juga memperlambat ketika Windows XP akan digunakan.

Untuk membuka dan melihat program apa saja yang diload ketika pertama kali Windows XP mulai bekerja. Anda dapat mengetik pada Run, dengan Regedit

Fungsi Regedit adalah melihat Registry Windows dan merubahnya bila diperlukan. Area startup terletak pada. Atau gunakan msconfig yang dijalankan melalui Run.

HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run

Sebagian program yang akan diload pada Sistem Windows XP diluar program Windows XP ditempatkan di area RUN. Pastikan ketika membuang task program pada startup didalam RUN directory adalah program yang tidak anda gunakan.

Bila anda merasa ragu mengutak utik Registry Windows, ada baiknya mengunakan program pembantu seperti TuneUp.

Pada gambar dibawah ini adalah tampilan program TuneUp dengan menu untuk merubah Start-up manager. Dan menon-aktifkan beberapa program yang memang tidak anda perlukan sementara waktu.

Hasil untuk mengoptimalkan sistem Windows

Dengan merubah setup dari start module pada Service Windows XP, Windows akan memiliki source memory lebih besar untuk aplikasi. Sehingga aplikasi memiliki space memory lebih banyak. Pada gambar dibawah ini adalah contoh Windows XP yang telah di tweak dari unload module. Dengan kapasitas 1GB ternyata Windows XP mampu meminimalkan pemakaian memory hanya 100MB.

Dengan Windows XP-AntiSpy sedikitnya membantu membuang fitur dari Windows XP yang tidak dibutuhkan. Karena fitur yang disediakan terkadang menganggu ketika computer bekerja. Memainkan resolusi warna dari 32 bit ke 16 hanya dibutuhkan bila anda merasa tidak membutuhkan aplikasi dengan tingkat warna setara photo pada desktop. Dengan menurunkan tingkat warna menjadi 16bit, VGA akan lebih cepat bekerja dibandingkan membebankan tampilan di 32bit color.

Sedangkan mematikan program pada start-up akan membantu mempersingkat boot Windows XP. Setidaknya anda dapat mengetahui mengapa Windows anda sangat lambat ketika awal pertama kali dijalankan.

Resiko pada optimisasi artikel ini

Mengunakan optimisasi dengan cara merubah Service, registry dan mematikan fitur pada sistem Windows XP tidak lepas dari beberapa resiko. Sebaiknya anda sudah mengetahui apa yang anda lakukan dengan resiko terbesar yaitu Windows XP anda tidak dapat bekerja dengan baik sampai tidak dapat masuk ke layar Desktop WinXP.

Jangan lupa, melakukan perubahan Windows XP ada ditangan anda, dan resiko ditanggung oleh anda sendiri.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Seputar Kode HP NOKIA


Daftar Kode Rahasia nokia
*3370# Untuk mengaktifkan Full Rate Codec (EFR) - HP Nokia kamu akan memiliki kualitas suara yang maksimal tapi, waktu bicara akan berkurang sekitar 5%
#3370# Untuk mematikan Full Rate Codec (EFR)
*#4720# Mengaktifkan Half Rate Codec - Ponsel nokia kamu akan memiliki kualitas suara terendah, tetapi akan meningkatkan waktu bicara (Talk time) sekitar 30%
*#4720# Mematikan fungsi Half Rate Codec
*#0000# Menampilkan informasi firmware ponsel
*#9999# Menampilkan informasi firmware ponsel jika *#0000# ngga jalan
*#06# Untuk mengetahui International Mobile Equipment Identity (IMEI Number) kita
#pw+1234567890+1# Mengunci status provider. (gunakan tanda "*" untuk memisahkan antara "p,w" dan tanda "+" )
#pw+1234567890+2# Mengunci status Network. (gunakan tanda "*" untuk memisahkan antara "p,w" dan tanda "+" )
#pw+1234567890+3# Mengunci Status Country. (gunakan tanda "*" untuk memisahkan antara "p,w" dan tanda "+" )
#pw+1234567890+4# Mengunci status SIM Card. (gunakan tanda "*" untuk memisahkan antara "p,w" dan tanda "+" )
*#147# mengetahui siapa yang nelpon kamu terakhir kali (hanya untuk vodofone)
*#1471# panggilan terakhir (hanya nntuk vodofone)
*#21# Mengetahui kemana semua panggilan dialihkan
*#2640# Menampilkan security code yang sedang digunakan
*#30# untuk menampilkan private number (Biasanya IM3 neh)
*#43# untuk memeriksa status "Call Waiting" di ponsel kamu.
*#61# untuk memeriksa nomor panggilan yang "On No Reply"
*#62# untuk memeriksa nomor panggilan yang "Divert If Unreachable (no service)" dan mengetahui kemana dialihkannya
*#67# untuk memeriksa nomor panggilan yang "On Busy Calls" dan mengetahui kemana dialihkannya
*#67705646# untuk menghilangkan logo operator pada 3310 & 3330
*#73# Untuk menghapus timer ponsel dan score pada games ponsel
*#746025625# Menampilkan SIM Lock Status, kalo ponsel kamu mendukung fungsi power saving "SIM Clock Stop Allowed", itu berarti kamu bisa mendapatkan waktu terbaik untuk standby (Berapa lama kamu standby)
*#7760# kode produk
*#7780# mengembalikan settingan pabrik
*#8110# melihat versi untuk nokia 8110
*#92702689# menampilkan - 1.Serial Number, 2.Date Made, 3.Purchase Date, 4.Date of last repair (0000 untuk no repair), 5.Transfer User Data. Untuk keluar dari mode ini, kamu perlu me-restart HP kamu
*#94870345123456789# mematikan fungsi PWM-Mem
**21*nomorhp# menghidupkan "All Calls" dan mengalikan ke nomer yang tertulis
**61*nomorhp# menghidupkan "No Reply" dan mengalikan ke nomer yang tertulis
**67*nomorhp# menghidupkan "On Busy" dan mengalikan ke nomer yang tertulis
12345 ini security code bawaan nokia (Standard)
Untuk mengetahui kode akses (informasi) tersembunyi,
tekanlah kode akses di bawah ini dan diikuti tekan
"CALL" (biasanya bergambar gagang telepon hijau)

KODE AKSES NOKIA
*#30# Menampilkan 'private number' yg menghubungi Anda
*#73# Mereset timer ponsel dan skor game (pd bbrp ponsel)
*#7780# Mengembalikan ke setting pabrik (factory setting)
*#2820# Alamat IP perangkat Bluetooth (hanya utk yg memiliki fitur Bluetooth)
xx# Akses cepat ke nama/nomor telepon di phonebook ponsel misal 20#
Tombol OFF Menekan dg singkat, utk berpindah antar profile
*3370# Mengaktifkan ENHANCED FULL RATE Codec (EFR). Ponsel Nokia Anda akan
memakai kualitas suara terbaik, namun fitur ini memerlukan energi lebih shg
sedikit menguras daya baterai. Catatan: kode ini tidak berlaku di ponsel2
Symbian.
#3370# Menonaktifkan Enhanced Full Rate Codec (EFR)
*#4720# Mengaktifkan Hall Rate Codec. Ponsel Nokia Anda akan menggunakan
kualitas suara lebih rendah shg bisa menghemat energi baterai sekitar 30%
#4720# Menonaktifkan Half Rate Codec
*#0000# Menampilkan versi software ponsel. Baris pertama menunjukkan versi
software, baris kedua menunjukkan tgl pembuatan software, baris ketiga
menunjukkan tipe kompresi yg digunakan.
*#9999# Kode alternatif jika *#0000# tidak bekerja
*#06# Melihat nomor international Mobile Equipment Identity (nomor IMEI)
*#21# Mengecek nomor panggilan "All Calls" yg digunakan
*#2640# Menampilkan kode keamanan ponsel yg digunakan (bila masih
menggunakan standard kode tidak akan terlihat)
*#43# Mengecek status "Call Waiting"
*#61# Untuk mengecek nomor pemanggil yg dialihkan ketika tak Anda jawab
(Jika Anda mengaktifkan Call Divert/pengalihan panggilan)
*#62# Mengecek nomor pemanggil yg dialihkan ketika ponsel Anda di luar
jangkauan (jika Anda mengaktifkan Call Divert/pengalihan panggilan)
*#67# Mengecek nomor pemanggil yg dialihkan ketika ponsel Anda sedang sibuk
(Jika Anda mengaktifkan call Divert/pengalihan panggilan)
**21*number# Menghidupkan pengalihan "All Calls" pada nomor yg diisi
**61*number# Menghidupkan pengalihan "No Reply" pada nomor yg diisi
**67*number# Menghidupkan pengalihan "On Busy" pada nomor yg diisi
*#67705646# Mengganti Logo Operator Logo pada Nokia 3310 dan 3330
*#746025625# Menampilkan status SIM Clock. Jika ponsel Anda mendukung fitur
penghemat energi akan keluar tulisan "Sim Clock Stop Allowed", artinya Anda
akan mendapatkan waktu standby yg lebih panjang.
*#7760# Menampilkan kode pabrikan (utk sebagian besar ponsel tipe lama)
*#92702689# Memunculkan: 1.Serial Number (nomor serial), 2.Date Made (tgl
pembuatan), 3.Purchase Date (tgl pembelian), 4. Date of last repair (tgl
terakhir perbaikan / 0000 utk yg belum pernah diperbaiki). 5. Transfer User
Data. Di bbrp ponsel, untuk keluar dari mode ini Anda harus merestart ponsel.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Para Pencarimu


Menjalani hitam putih itu membuatku mengerti
Arti hadir-Mu dalam setiap langkah-langkahku berarti

Melewati setiap detik waktuku bersama takdirmu
Membuatku mengerti hanyalah pada-Mu ku kembali

Ku bersujud kepada-Mu memohon ampunan-Mu
Adakah jalan untukku tuk kembali pada-Mu

Akulah para pencari-Mu ya Allah
Akulah yang merindukan-Mu ya rabbi
Tunjukkan ku jalan yang lurus
Tempat kutambatkan langkahku

Akulah para pencari-Mu
Akulah yang merindukan-Mu ya rabbi
Hanya di jalan-Mu ya Allah
Tempatku pasrahkan hidupku

Ku bersujud kepada-Mu memohon ampunan-Mu
Adakah jalan untukku tuk kembali pada-Mu

Akulah para pencari-Mu ya Allah
Akulah yang merindukan-Mu ya rabbi
Tunjukkan ku jalan yang lurus
Tempat kutambatkan langkahku

Akulah para pencari-Mu
Akulah yang merindukan-Mu ya rabbi
Hanya di jalan-Mu ya Allah
Tempatku pasrahkan hidupku

By: Ungu
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

ANTISIPASI GEMPA BUMI


SEBELUM TERJADI GEMPABUMI
a. Kunci Utama adalah
Mengenali apa yang disebut gempa bumi Memastikan bahwa struktur dan letak rumah anda dapat terhindar dari bahaya yang disebabkan gempabumi (longsor, liquefaction dll) Mengevaluasi dan merenovasi ulang struktur bangunan anda agar terhindar bahaya gempabumi b. Kenali lingkungan tempat anda bekerja dan tinggal Memperhatikan letak pintu, lift serta tangga darurat, apabila terjadi gempabumi, sudah mengetahui tempat paling aman untuk berlindung. Belajar melakukan P3K Belajar menggunakan Pemadam Kebakaran Mencatat Nomor Telpon Penting yang dapat dihubungi pada saat terjadi gempabumi c. Persiapan Rutin pada tempat anda bekerja dan tinggal Perabotan (Lemari, Cabinet, dll) diatur menempel pada dinding (di paku/ di ikat dll) untuk menghindari jatuh, roboh, bergeser pada saat terjadi gempabumi Menyimpan bahan yang mudah terbakar pada tempat yang tidak mudah pecah, agar terhindar dari kebakaran. Selalu mematikan air, gas dan listrik apa bila sedang tidak digunakan
d. Penyebab celaka yang paling banyak pada saat gempa bumi adalah akibat kejatuhan materialAtur benda yang berat sedapat mungkin berada pada bagian bawah. Cek kestabilan benda yang tergantung yang dapat jatuh pada saat gempabumi terjadi (mis: lampu dll) e. Alat yang harus ada disetiap tempat
Kotak P3K Senter/lampu Battery Radio Makanan Suplemen dan Air SAAT TERJADI GEMPA BUMI a. Jika anda berada dalam bangunan Lindungi kepala dan badan anda dari reruntuhan bangunan (dengan bersembunyi dibawah meja dll). Mencari tempat yang paling aman dari reruntuhan goncangan. Berlari keluar apabila masih dapat dilakukan. b. Jika berada diluar bangunan atau area terbuka Menghindari dari bangunan yang ada di sekitar anda (seperti gedung, tiang listrik, pohon dll). Perhatikan tempat anda berpijak hindari apabila terjadi rekahan tanah.
c. Jika anda sedang mengendarai mobil Keluar, turun dan menjauh dari mobil hindari jika terjadi pergeseran atau kebakaran. Lakukan poin 2. d. Jika anda tinggal atau berada di pantai, jauhi pantai untuk menghindari terjadinya Tsunami.
e. Jika anda tinggal didaerah pegunungan, apabila terjadi gempabumi hindari daerah yang mungkin terjadi longsoran. SESUDAH TERJADI GEMPABUMI a. Jika anda berada dalam bangunan. Keluar dari bangunan tesebut dengan tertib. Jangan menggunakan tangga berjalan atau lift, gunakan tangga biasa. Periksa apa ada yang terluka, lakukan P3K. Telpon/minta pertolongan apabila terjadi luka parah pada anda atau sekitar anda. b. Periksa lingkungan sekitar anda
Periksa apabila terjadi kebakan. Periksa apabila terjadi kebocoran gas. Periksa apabila terjadi arus pendek. Periksa aliran dan pipa air. Periksa segala hal yang dapat membahayakan (mematikan listrik, tidak menyalakan api dll) d. Jangan masuk kebangunan yang sudah terjadi gempa, karena kemungkian masih terdapat reruntuhan. e. Jangan berjalan disekitar daerah gempa, kemungkinan terjadi bahaya susulan masih ada.
f. Mendengarkan informasi mengenai gempa dari radio (apabila terjadi gempa susulan). g. Mengisi angket yang diberikan oleh Instansi Terkait untuk mengetahui seberapa besar kerusakan yang terjadi.
sumber : www.bmg.go.id
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Terkadang Hidup itu memang pelik dan tidak bisa ditebak, kita hanya bisa menjalani sesuai dengan norma-norma yang telah kita tanamkan dalam diri kita masing-masing. Kejadian demi kejadian sudah kita lalui, ada kejadian sedih, kecewa, marah, jengkel, senang, bagahis dan sebagainya, hidup memang harus penuh warna, dengan adanya warna-warni hidup maka hidup akan terasa dinamis dan tidak monoton atau jalan ditempat.
Banyak kejadian yang bisa diambil hikmah untuk melangkah atau melakukan ke depan lebih baik, semuanya itu tergantung pada diri kita masing-masing. Banyak pula orang memandang hidup itu seperti semua lakon yang harus dijalani, atau sebuah proses yang harus dilalui dengan berbagai macam persoalan atau dukungan yang ada.
Kesetian, Pengertian, rasa saling mengalah, menghormati serta menghargai orang lain akan menjadikan hidup menjadi damai dan tenang. Dengan kedamain dan ketenangan hati kita juga bisa mempunyai ataupun memutuskan segala sesuatu dengan tenang dan tentunya hasilnyapun maksimal.
Kita terkadang tidak menghargai waktu yang telah kita "kontrak" dengankejadian atau tingkah laku yang tidak berguna baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
Jadi Hidup itu Indah, Life is beautiful. Sukses
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

PATAH HATI

kau sering pergi tinggalkan aku
ku juga suka meninggalkanmu
lama2 kau dan aku menjauh
hati bagai air dan api
yg tak bisa menyatu
akhirnya cinta putus lagi

mencari-cari cinta yg pasti
mungkin tak semudah yg kau alami
cinta sejati datang dan pergi
cinta bisa kemana saja
yg mungkin dia sukai
yg ditinggalkan patah hati

bukannya aku tak takut mati
hanya karena sering patah hati
yg aku takut bila patah hati
engkau nekat lalu bunuh diri

Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

S E L I N G K U H

pacarku sayangilah aku
seperti ku menyayangimu
pacarku cintailah aku
seperti aku cinta kamu

tapi kamu kok selingkuh
tapi kamu kok selingkuh

pacarku mengertilah aku
seperti aku mengerti kamu
dan pacarku pahamilah aku
seperti ku memahamimu

andaikan bulan andaikan bintang
dapat berbicara
kan ku biarkan tahu yg sesungguhnya
andaikan bulan andaikan bintang
mereka saling berbisik
tentu cinta kita takkan terusik

Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Sukamdani Sahid G - Si Raja Hotel Yang Ambisius

Siapakah raja properti sektor perhotelan di Indonesia? Secara spontan
niscaya orang akan menjawab: Sukamdani Sahid Gitosardjono. Ya, meskipun
Sukamdani baru saja melepaskan jabatan sebagai direktur utama PT Hotel
Sahid Jaya Internasional (HSJI) dan mempercayakan jabatan itu kini
kepada mantan Dirut PT Telkom Setyanto P. Santosa, namun tak pantas
disangkal Sukamdani tetap pantas dijuluki raja hotel di negeri ini. Lelaki
berperawakan tegap dan murah senyum ini kini mempunyai 2.350 kamar hotel.
Jaringan hotelnya berjejer mulai dari Lampung sampai Sorong di Irian
Jaya. Dan, setelah dua hotelnya yang baru di Senggigi Lombok dan Ujung
Pandang selesai, lengkap sudah 2.750 kamar jaringan bisnis hotel
Sukamdani. Jumlahnya menjadi 14 hotel, mulai dari bintang tiga sampai bintang
lima berlian.

Tak hanya itu. Masih banyak ambisi pengusaha nasional itu di bidang
properti. Berdekatan dengan markas besar bisnisnya di Hotel Sahid Jaya &
Tower sekarang, segera pula dibangun Grand Sahid Plaza. Hotel bertaraf
internasional dengan jumlah lantai 50 itu akan menjadi hotel tertinggi
di Indonesia. Belum lagi dua menara Apartemen Istana Sahid, 26 lantai,
yang tampak makin mentereng. Hotel dan apartemen itu adalah tiang dari
suatu proyek raksasa yang lebih besar: Superblok Sahid. Tak hanya di
Jakarta di Ujung Pandang pun Sukamdani tengah menyiapkan superblok pertama
di luar Jawa. Di kota ini ia bekerja sama dengan konglomerat Yusuf
Kalla.

Begitu proyek-proyek besar Grup Sahid terselesaikan semuanya, akan
mengukuhkan Sukamdani sebagai salah seorang raja properti negeri ini.
Apalagi, khusus di bidang manajemen hotel, Sukamdani berambisi merambah
pasar manajamen hotel di luar negeri. Adalah Sukamdani juga yang gusar,
hotel-hotel di Indonesia dikelola oleh manajemen asing, padahal hotel itu
dibangun dengan dana dari dalam negeri. Lebih dari 30 hotel ditangani
oleh manajemen asing. Kita ini sebagai bangsa bagaimana? Ungkap
Sukamdani dengan nada tinggi.

Kita mempunyai modal. Pertama, semangat sebagai bangsa. Kedua, kita
sudah punya aset milik sendiri 14 hotel (dari hotel bintang 3 sampai 5
berlian). Ketiga, kita sudah punya organisasi dan pengalaman dalam
me-manage hotel. Keempat, kita punya kepercayaan dari masyarakat. Kelima, kita
punya akses pasar baik di dalam maupun luar negeri. Kita sudah 30 tahun
me-mange- hotel. Dengan pengalaman itu kan kita sudah punya akses
pasar.

Untuk itu, kita juga punya orang-orang yang mampu me-manage hotel. Dari
12 hotel yang sekarang ada, yang menyewa tenaga asing hanya Sahid Jaya
Hotel. Hotel kita yang lainnya adalah orang Indonesia. Mereka memulai
karier, bahkan ada yang dari doorman, office boy dan room boy, kini
banyak yang sudah jadi general manager.

Sukamdani lahir di Solo, 14 Maret 1928. Masa kecilnya dijalani di
Sukohardjo, Solo, Ketika Sukamdanii kecil, kehidupan orangtuanya prihatin.
Bapaknya R. Sahid Djogosentono membuka usaha jahitan. Sedang ibunya
membuka warung kecil-kecilan yang menjual makanan kecil. Dalam usia 8
tahun, Sukamdani sudah membantu kedua orang tuanya mencari nafkah. Selain
membantu bapaknya, ia juga membantu ibunya berjualan. “Untuk menyiapkan
keperluan barang dagangan, saya ke pasar berbelanja membeli sabun, teh,
rokok, pisang dan kelapa,” cerita Sukamdani. Tiap kali dagangan laku,
ibunya memberi persenan. Uang itu ditabung. Kalau sudah banyak Sukamdani
membeli ayam. “Kalau ayam sudah banyak, saya jual lalu dibelikan
kambing. Setelah kambing saya banyak, saya jual untuk beli kerbau,”
kenangnya. Di saat liburan Sekolah Sukamdani membantu menuai padi di sawah.

Tahun 1952, Sukamdani muda merantau ke Jakarta untuk memperbaiki nasib,
Waktu turun dari kereta api di Stasiun Gambir, modalnya hanyalah sebuah
kopor dan sebuah sepeda. Ia sempat bekerja di Depdagri. Tapi dengan
pertimbangan penghasilan, lalu keluar dan bekerja di percetakan NV Harapan
Masa. Dengan penghasilan yang pas-pasan, Sukamdani berani menikah
dengan Juliah, kekasihnya waktu di Solo. Pasangan itu menyewa rumah
berdinding gedeg. Kamarnya hanya satu berukuran 3 x 3.

Karena keuletannya, apalagi setelah membuka usaha percetakan sendiri,
Sukamdani berhasil membeli tanah di tempat ia menyewa rumah itu. Dan,
tanah itu, tak lain adalah tempat berdirinya Hotel Sahid Jaya sekarang di
Jalan Sudirman. “Dulu rumah saya di sini,” kenang Sukamdani.
Kerja keras dan keuletan akhirnya mengantarkannya sebagai raja properti
perhotelan. Selain bisnis, Sukamdani aktif di berbagai organisasi. Ia
juga penerima 15 tanda jasa dan bintang kehormatan, dari pemerintah RI
maupun dari negara sahabat.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Menulis Email Penjualan yg Berdaya Tarik Emosional

ditulis oleh : Bob Julius Onggo

Email penjualan dapat menjadi cara yang dahsyat dalam menyampaikan pesan Anda. Mail box saya terus-menerus terisi dengan "junk mail", demikian kata banyak orang. Seorang teman memberitahu saya bahwa ratusan pesan email yang tak diundang datang setiap hari. Mengapa begitu banyak pelaku bisnis - baik yang berskala besar maupun kecil -
menggunakan email? Sederhana saja. Email dapat langsung ditulis dengan cepat, berhasil dengan baik. Inilah alasannya.
Email adalah bentuk komunikasi yang sangat pribadi. Bahkan ketika Anda mengetahui
bahwa surat yang sama dikirimkan ke ribuan orang, email tersebut masih terasa seperti
tulisan pribadi dari seorang teman. Orang-orang yang mempunyai kemampuan yang bagus dalam menulis email penjualan mengetahui hal ini dan menggunakannya. Mereka berupaya sebaik mungkin untuk menciptakan suatu ikatan pribadi antara email tersebut dan resipiennya.
Email penjualan Anda harus berbicara secara intim dengan pembacanya. Bercakap-cakap secara tidak resmi dengan kalimat-kalimat pendek dan kata-kata sederhana. Buatlah pembaca SEGERA dengan mudah mengerti apa yang Anda tawarkan. Kebanyakan orang hanya akan melihat sepintas selama tiga detik pertama terhadap email Anda sebelum memutuskan untuk membacanya lebih jauh atau menghapusnya. Buatlah tawaran Anda menarik dan tonjolkan di pembuka dengan tepat.

LIMA RUMUS DAHSYAT UNTUK EMAIL PENJUALAN
Salah satu dari hal-hal yang hebat dari surat langsung (direct mail) - biasa maupun
elektronik - adalah bahwa Anda mendapatkan respon yang segera dan dapat
ditindak lanjuti. Email penjualan yang berhasil, menghasilkan sejumlah pesan
balik, telepon langsung, penjualan yang dapat diperhitungkan. Selama bertahun-tahun, para direct marketer telah menetapkan beberapa rumus favorit yang tampaknya berhasil. Berikut ini adalah lima rumus favorit saya.
1. Ceritakan sebuah kisah.
Perhatikan bahwa banyak dari email penjualan yang Anda terima mengikuti metode ini.
Sangat sulit menahan diri untuk tidak membaca sebuah kisah orang lain yang khususnya
terdengar mirip dengan situasi yang kita alami. Orang-orang menyukai kisah-kisah sukses bahkan gossip seperti acara TV "Eko nge-gosip". Apalagi kisah tersebut memberi tahu kita caranya memperoleh kesuksesan untuk diri kita sendiri.
2. Surat dari Direktur.
Orang-orang merespek tulisan dari pemimpin perusahaan. Hal ini meminjamkan wewenang
kepada pesan tersebut dan membuat pembaca merasa penting. Hal tersebut adalah sebuah
cara yang bagus dalam menjual. Rumus ini juga dapat digunakan untuk memberitahu pembaca mengenai informasi di dalamnya.
3. Tawarkan sesuatu yang gratis.
Bisa jadi berupa kunjungan gratis atau diskon dari toko atau kantor Anda. Seorang
dokter yang tinggal disamping jalan rumah saya menarik pasiennya dengan
mengirimkan ratusan kartu pos yang menawarkan "diskon 10% untuk kunjungan pertama".
Prospek yang tertarik kepada produk atau jasa Anda akan lebih menghargai penawaran
selanjutnya. Tawarkan dalam bentuk Special Report, brosur, atau booklet gratis.
4. Ajukan pertanyaan. "Apakah hari-hari Anda begitu menjengkelkan dan membuat frustasi?"
Ini adalah psikologi kuno yang bagus. Pada saat Anda mengajukan pertanyaan, pembaca
terdorong untuk menjawab pertanyaan tersebut. Hal ini melibatkan pembaca secara
mental ke dalam email penjualan dan penawaran Anda. Beberapa ahli mengatakan untuk mengajukan serangkaian pertanyaan yang menuntun resipien agar-agar masing-masing menjawab "ya". Kemudian, pertanyaan terakhir yang menyuruh pembaca untuk menjawab "ya" untuk suatu transaksi atau "deal" bisnis.
5. Tunjukkan masalah yang sedang dihadapi oleh prospek.
Hal ini adalah metode promosi klasik. Perhatikan hal ini dalam pemasaran dan iklan
dimanapun. Arahkan perhatian para pembaca kepada masalah, kemudian buatlah masalah
tersebut tampak buruk. Sewaktu Anda telah menetapkan masalah sebagai
rintangan utama dalam kehidupan pembaca, perkenalkan jasa atau produk Anda sebagai
solusinya.
TULISLAH SUBJECT EMAIL UNTUK MEREBUT PERHATIAN
Kebanyakan email penjualan dimulai dengan sebuah headline yang langsung mempersembahkan poin utama. Subject bisa ditulis sedemikian rupa agar menggugah secara emosional. Juga selain itu ingat, dalam menyapa tidak cukup sekadar menulis :
Hallo . . . ,
Halo ke siapa? Agar menggigit sebutkan NAMA MEREKA, sebaliknya daripada "Hallo Teman," atau "Hallo Para Orang Tua," "Hallo Pencinta Bola Basket," "Hallo Pemilik Mobil." kedengarannya TERLALU umum, bukan?
Tentu dalam hal ini Anda membutuhkan Sistem yang dapat mempersonalisasi setiap calon pembaca Anda, sebaliknya daripada "Copy & Paste", lihat topik tentang "Personalized Email Merge Broadcasting Machine".Termasuk juga tambahan yang disebut N.B. atau P.S. pada akhir surat Anda. Studi menunjukkan bahwa kebanyakan pembaca langsung melompat ke N.B. sebelum membaca yang lainnya! N.B. harus dengan singkat mengemukakan kembali pokok utama penawaran Anda.
Akhirnya, tekankan manfaat daripada fitur. Bagaimana manfaat jasa atau produk kita
meningkatkan kualitas hidup, pekerjaan, atau dompet kastemer. Manfaat dari penawaran Anda mungkin jelas bagi Anda, namun jangan serahkan pada pembaca untuk mencari tahu sendiri, tidak peduli sejelas apa tampaknya pengetahuan mereka terhadap jasa atau produk Anda. Tekankan manfaatnya. Hubungkan mereka pada fitur dari penawaran Anda.
Email penjualan dapat menjadi sarana pribadi yang luar biasa untuk memperkenalkan
orang-orang kepada produk, jasa, organisasi, atau ide Anda. Dengan menggunakan beberapa ide dan rumus yang telah saya sebutkan di atas, Anda dapat membuat email
penjualan yang sangat emosional yang membuahkan hasil.

Semoga Tulisan ini bermanfaat
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

BOS & PEMIMPIN

Betapa sering orang gagal untuk menjadi pemimpin karena mereka tidak berlaku sebagai pemimpin melainkan berlaku sebagai boss. H Gordon Selfridge adalah pendiri salah satu department store (pusat perbelanjaan) di London yang merupakan salah satu department store terbesar di dunia.Ia mencapai kesuksesan tersebut dengan menjadi seorang 'Pemimpin' dan bukan dengan menjadi 'Boss'.
Apakah perbedaan antara pemimpin dengan boss?
Di bawah ini adalah perbandingan yang diberikan oleh Gordon Selfridge antara orang yang bertipe pemimpin dan orang yang bertipe boss.

Seorang boss mempekerjakan bawahannya;
Tetapi seorang pemimpin mengilhami mereka,

Seorang boss mengandalkan kekuasaannya;
Tetapi seorang pemimpin mengandalkan kemauan baik.

Seorang boss menimbulkan ketakutan;
Tetapi seorang pemimpin memancarkan kasih.

Seorang boss mengatakan 'aku';
Tetapi seorang pemimpin mengatakan 'kita'.

Seorang boss menunjukkan siapa yang bersalah;
Tetapi seorang pemimpin menunjukkan apa yang salah.

Seorang boss tahu bagaimana sesuatu dikerjakan'
Tetapi seorang pemimpin tahu bagaimana mengerjakannya.

Seorang boss menuntut rasa hormat;
Tetapi seorang pemimpin membangkitkan rasa hormat;

Seorang boss berkata, 'Pergi!';
Tetapi seorang pemimpin berkata, 'Mari kita pergi!'

Maka jadilah seorang pemimpin, dan bukan seorang boss.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

BAGI YANG KEHABISAN KATA-KATA UNTUK VALENTINE

Bagi yang kehabisan kata-kata di hari Valentine ini....
1. Bersamamu, setiap hari adalah Valentine.
2. Aku tahu SMS ini tidak cukup untuk menyampaikan rasa sayangkupadamu.
3. Setelah semua yang kau berikan, rasanya terlalu pelit jika hari iniaku tidak mengucapkan kata cinta padamu. Selamat hari Valentine.
4. Bersiaplah, hari ini aku akan menyatakan cinta padamu. (Tolongdirahasiakan sebelum aku benar-benar menyatakannya).
5. Hari ini aku diomelin bos, dikomplain klien, macet di jalan,komputer hang. Semuanya tidak membuatku lupa menyatakan cinta padamu.Selamat hari Valentine.
6. Jika aku seorang menteri, aku akan memgumumkan rasa sayangku padamudi sidang kabinet.
7. Cintaku padamu seperti harga BBM dan tarif listrik, setiap saatselalu meningkat.
8. Maaf, hari ini hanya satu SMS untukmu. Selamat hari Valentine.
9. Selamat Valentine. Terima kasih pada ibumu yang telah melahirkankamu.
10. Kukirimkan rasa sayangku padamu, bersama 14 digit voucher Simpatibernomor 1234567890123. Selamat hari Valentine.
11. Di mejaku ada sebuah pena, seperangkat komputer, setumpuk berkas,secarik memo, dan secangkir kopi pahit. Di dalam laci ada sekantong cinta, akan kubawa pulang untukmu.
12. Jika cintamu dapat dibeli, aku akan membayarnya dengan kartu kredit.Namun kau tidak menjual cinta, tapi menggratiskannya untukku. Terima kasih.
13. Walaupun pulsaku tinggal sedikit, aku akan tetap mengirim SMS cintauntukmu. Selamat hari Valentine.
14. Tuhan memberikan rasa cinta dalam diriku, dan aku memberikannyapadamu. Please, jangan diberikan lagi pada orang lain.
15. Kadang aku jenuh dengan hubungan kita. Tetapi aku tidak pernah jenuhmencintaimu.
16. Hari ini, setiap satu jam sekali aku kirimkan SMS cinta untukmu.
17. Hari ini aku mencintaimu. Jika besok aku lupa, tolong ingatkan akudengan cintamu.
18. Pikirkanlah sebelum mengambil keputusan. Tetapi untuk mencintaiku,jangan berpikir terlalu panjang.
19. Bersama SMS ini, kami sampaikan rasa sayang yang tulus. DemikianlahSMS ini disampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Selamat hari Valentine.
20. Kata cinta terdengar norak bagi mereka yang tidak merasakannya. Akutidak norak untuk menyampaikannya padamu.
21. Terima kasih, kamu telah mengajariku menjadi lelaki yang kodratnyamencintai seorang wanita.
22. Jangan ucapkan kata cinta untukku. Aku sudah tahu, sebab akupunmencintaimu.
23. Aku kirim SMS cinta ini untukmu. Mohon jangan dibalas. Aku takutkamu menjawab sebaliknya.
24. SMS ini tidak cukup mengungkapkan rasa cintaku padamu, meskibiayanya cukup murah dan praktis.
25. Jika cinta adalah batu, aku akan menimpukmu berkali-kali sampaibenjol.
26. Kuharap batu hatimu terkikis kutetesi kasih setiap pagi. Selamathari valentine.
27. Cinta yang mengebu lebih banyak bohongnya. Aku mencintaimu denganbiasa saja. Seperti Matador dengan Bantengnya.
28. Aku sungguh mencintaimu. Selamat hari Valentine. Teruskan SMS inikepada rekan anda yang lain. Selamat berjuang.
29. Kamu memang bukan segalanya, tetapi cukup berarti. Selamat hariValentine.
30. Apakah kasih sayang perlu diucapkan? Tidak perlu. Makanya aku kirimSMS ini padamu, hingga tidak perlu mengucapkannya.
Try & succes....hehehehe
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

21++

Olah raga adalah sangat penting bagi kesehatan, terutama dlm meningkatkan gairah seks. Tp selain olah raga, kita juga bs menambahkan dg latihan pemanasan sblm bercinta...
Bagaimana caranya kita melakukan pemanasan yg di maksud diatas..? Apa yg bs kita perbuat supaya hub.sexs antara suami istri bs dinikmati bersama dan bs mencapai orgasme bersama pula..??

LATIHAN SQUEEZE

Latihan squeeze ato lbh dikenal dg latihan kegel. Yaitu gerakan spt menahan kencing selama 2-3 detik. Tarik nafas setiap kita melakukannya dan coba rilekskan otot kita diantara setiap gerakan itu. Kita dpt melakukan latihan kegel tiap kali kita mau, dimana saja, kpn saja dan sedang apa saja.

Stretching:

Stretching ato perenggangan otot, membantu otot yg digunakan selama ML jadi lbh lentur/fleksibel dan membantu orgasme. Perenggangan ini dpt dilakukan ditempat tidur, matras keras ato lantai. Latihan ini dpt merangsang keinginan seksual, jd kita bs melakukannya bersama pasangan kita.

Mengangkat Panggul :

Berbaringlah dg lutut ditekuk&sedikit terbuka, kaki telapak rata pd lantai& tangan disamping tubuh. Tarik napas,tahan bagian perut dan pantat, angkat panggul sampai bagian belakang kita lurus. Tahan posisi ini selama 10menit, buang napas sambil menurunkan tubuh dan ulangi.

Gaya Kupu-Kupu :
Berbaringlah dg lutut ditekuk, kaki berdekatan, sebelah itu tarik hg keduanya menyentuh pantat. Putar pergelangan kaki hg kedua telapak kaki berhadapan dan bersentuhan. Tahan posisi ini, lalu perlahan turunkan lutut, tp jgn dipaksa.

Semua latihan2 tsb diatas dpt menambah libido/gairah sekz kita. Maka tak ada salahnya melakukan dg santai tanpa paksaan, dan sesering mungkin.
Tunggu apa lage segera mulai dan jangan ditunda lagi..
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati






Pertama di Asia Tenggara

BANDUNG, KOMPAS -- Paris van Java, resort lifestyle pertama di Asia Tenggara yang memiliki konsep main street dan alfresco dining. Paris van Java bisa jadi merupakan resort lifestyle unik dan diklaim sebagai pionir di Indonesia.

Presiden Direktur PT Bintang Bangun Mandiri, Ir Wawa Sulaeman MBA M.Arch, yang membangun Paris van Java Bandung dalam percakapan dengan Kompas hari Minggu (3/3) mengungkapkan, Paris van Java merupakan perwujudan impiannya sejak 15 tahun silam.

Menurut Wawa, demografi Bandung bukan urban cosmo seperti Jakata, Semarang atau Surabaya. Tetapi lebih pada urban culture dan urban nature seperti Bali (Jalan Kuta) dan Yogyakarta (Jalan Malioboro). Bandung lebih mendapat nilai plus karena cuaca yang sejuk sehingga konsep main street dan alfresco dapat diterapkan di kota ini.

Wawa menangkap peluang ini dengan mendesain resort lifestyle. "Awalnya sulit menyakinkan calon penyewa karena mereka belum percaya konsep ini sukses mengingat konsep itu belum pernah ada," kata Wawa.

Namun sejak Paris van Java dibuka November 2006, pengunjung resort lifestyle pada akhir pekan mencapai 40.000 per hari pada hari biasa 15.000-18.000 pengunjung per hari. Kalau ada acara, jumlah pengunjung mencapai 75.000 orang. "Kalau di Jakarta, mal yang dikunjungi 40.000 orang sudah kelas A. Justru kalau 75.000, kami takut ada crowd," katanya.

Wawa menjelaskan, pengunjung Paris van Java makin malam makin penuh dengan pakaian yang modis dan trendy. "Yang membuat saya bangga adalah banyak pengunjung yang dipotret dengan latar belakang bangunan Paris van Java," katanya.

Blitz Megaplex
Salah satu yang membuat Wawa bangga adalah hadirnya Blitz Megaplex. Jumlah tiket bioskop yang terjual di seluruh Bandung, 52 persen dari Blitz Megaplex Paris van Java. Yang unik dari Blitz, setiap 15 menit ada pemutaran film apa saja di sembilan layar. "Awalnya saya tawarkan ke Cinema 21 tapi mereka bilang sudah buka di Ci-Walk (Cihampelas Walk). Tapi ada anak-anak muda profesional tawarkan Blitz dengan konsep baru. Saya tanya dari mana filmnya? Mereka bilang dapat dukungan Golden Screen Group. Konsep barunya, setiap layar bisa putar film berbeda. Tak ada midnight show karena tak terasa sudah malam. Jam bubar terakhir jam 02.00 dinihari pada hari biasa dan jam 04.00 menjelang pagi pada malam minggu dan malam libur," cerita Wawa.

Konsep Blitz Megaplex ini mirip bioskop di luar negeri dan memberikan kenyamanan bagi konsumen. "Telat dikit bisa menunggu sebentar di layar lain," kata Wawa. Dalam satu malam, pengunjung Blitz bisa 6.000 orang pada hari Sabtu, Minggu, dan libur. Padahal kapasitas kursi di sembilan layar hanya 2.200. Artinya Blitz selalu penuh.

Kombinasi mainstreet dan alfresco dining
Konsep Paris van Java merupakan kombinasi mainstreet dan alfresco dining. Yang juga membuat Wawa bangga adalah lampu yang bernuansa festive dan romantic. Bunga-bunga di seputar Paris van Java juga memberi kesan baik.

Soal nama Paris van Java, Wawa mengambil nama nicknama Bandung tempoe doeloe. Nama ini pas karena pada zaman Bandung Paris van Java, banyak nuansa bunga. Wawa, lulusan arsitek ITB 1978 mengatakan, Paris van Java adalah proyek jangka panjang. "Untuk ruang terbukanya saja luasnya 2 hektar. Bangunan parkir 4 hektar. Sedangkan bangunan mal sendiri luas kotor 8 hektar," paparnya.

Sulit ditiru
Wawa optimistis Paris van Java bakal mendulang sukses mengingat konsep seperti ini sulit ditiru. "Bayangkan saja, parkir dua hektar bisa saja jadi ruko," ungkapnya. "Let the nature paint the building, biarkanlah alam memberi warna pada gedung," kata Wawa. Antargedung ada pohon merambat. Di resto alfresco dining ada bunga-bunga memberi kesegaran.

Awalnya banyak calon penyewa yang kurang percaya karena cukup banyak mal yang gagal. Sejak Bandung Indah Plaza, belum ada lagi yang berhasil, sampai akhirnya Paris van Java menjadi fenomena. Wawa Sulaeman yang melahirkan Pondok Indah Mal yang pertama tahun 1989-1991 itu mengatakan, setelah mundur dari Grup Ciputra tahun 1991, dia mendirikan perusahaan desain di Singapura CDG (Cadiz Design Group) tahun 1993. Salah satu karyanya adalah pusat perbelanjaan Tunjungan Plaza III Surabaya dan Kelapa Gading III Jakarta bersama Medardo Cadis.

Menurut Wawa, setelah menciptakan desain dan perencanaan Pondok Indah Mal, dia banjir pesanan desain mirip PIM, antara lain Pluit Mega Mal Jakarta, Galaxy Mal I Surabaya, Plaza Hotel Surabaya, juga atrium sebuah menara TV di Shanghai China.

Dari keluarga tak punya
Lahir di Cirebon, 12 Agustus 1959, Wawa Sulaeman terjun ke arsitek memang suka desain sejak duduk di SMA Santa Maria Cirebon. Gaya Wawa memang santai, bercelana pendek. "Saya berangkat dari keluarga tak punya. Ayah saya dulu tukang tambal ban sepeda di Kuningan Cirebon. Saya lahir di Cirebon karena tak ada bidan di Kuningan," cerita Wawa.

Wawa melanjutkan pendidikan tinggi selama tiga tahun di University of Minnesota, Minneapolis, Amerika Serikat setelah mendapat beasiswa.


Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Haloooo.......
Mega Bazaar Komputer hadir lagi di awal Maret..jangan sampe kagak dateng....

Tempat di :
JAKARTA : Jakarta Hall Convention Center
JOJGA : Jogja Expo Center

SURABAYA : AJBS Pasaraya

MAKASAR : Balai Jendral M.Yusuf

SEMARANG : Java Mall

Waktu :
Tanggal 7 ~ 11 Maret 2007
Jam 10.00 ~ 21.00

detail lengkapnya klik disini
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

LOMBA GAMBAR PETA UNTUK ANAK
Lomba Gambar Peta untuk Anak dengan tema “Beragam Bangsa Satu Dunia”. Lima gambar pemenang utama akan dikirim ke lomba internasional untuk memperebutkan Penghargaan Barbara Petchenik yang akan diselenggarakan di Moscow, Rusia pada Bulan Agustus 2007. Gambar terbaik akan dikirim ke UNICEF untuk dicetak dalam kartu pos dan disebarluaskan di seluruh dunia.
Kelompok Peserta
Peserta dibagi kedalam 3 (tiga) kelompok umur sebagai berikut :
- Kelompok A : Umur dibawah 9 tahun
- Kelompok B : Umur 9 - 12 tahun
- Kelompok C : Umur 13 - 15 tahun

Kriteria Gambar
- Gambar sesuai dengan tema
- Ukuran kertas gambar A3 (29,7 x 42 cm)
- Menggunakan crayon atau pensil warna
- Gambar belum pernah dilombakan
- Mencantumkan identitas diri di belakang kertas gambar (Judul Lukisan, Nama Lengkap, Jenis Kelamin, Tempat & Tanggal Lahir, Alamat Jelas, No. Telepon, Nama & Alamat Sekolah)

Hadiah untuk Pemenang
- 5 Pemenang Utama : Uang Tunai @ 3 juta rupiah;

Dari tiap kelompok umur akan dicari 3 orang pemenang:
- Juara I : Uang Tunai 1,5 juta rupiah;
- Juara II : Uang Tunai 1 juta rupiah;
- Juara III : Uang Tunai 750 ribu rupiah; dan
- Masing-masing juara mendapat paket hadiah peralatan sekolah dan trophy

Keterangan Lainnya
- Peserta tidak dipungut biaya pendaftaran
- Gambar tidak dikembalikan dan panitia berhak mempublikasikan melalui media cetak / elektronik nasional & internasional

Gambar asli dikirim via pos menggunakan amplop tertutup paling lambat 30 Maret 2007 (cap pos) ke alamat :Sekretariat Lomba Gambar Peta untuk Anak
Pusat Pelayanan Jasa dan Informasi (Gedung F)
BAKOSURTANAL
Jl. Raya Jakarta Bogor Km. 46 Cibinong Bogor 16911

Note :
- Hasil keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat
- Nama-nama pemenang akan diumumkan pada tanggal 11 Mei 2007 di website www.bakosurtanal.go.id, selain itu pemenang akan diberitahu melalui surat
- Pajak hadiah ditanggung pemenang

Informasi lebih lengkap hubungi:
Pusat Pelayanan Jasa dan Informasi (Pusjasinfo)
Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (BAKOSURTANAL)
Telp: 021-8790 4848 Fax: 021-8790 8988
E-mail: info@bakosurtanal.go.id

Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

KALAU ANDA PUNYA MASALAH, BERBAHAGIALAH

Membaca judul di atas mungkin Anda bertanya-tanya, apakah saya tak salah tulis. Anda mungkin berkata, ''Bukankah akan lebih berbahagia kalau kita sama sekali tak punya masalah?'' Kalau demikian, Anda salah besar! Dimana ada kehidupan, disitu pasti ada permasalahan. Namun, tahukah Anda bahwa di balik setiap masalah terkandung suatu peluang emas dan kesempatan yang besar untuk maju?

Ada kata-kata bijak dari Norman V Peale yang patut Anda renungkan. Dalam bukunya You Can If You Think You Can, ia mengatakan, ''Apabila Tuhan ingin menghadiahkan sesuatu yang berharga, bagaimanakah Ia memberikannya kepada Anda? Apakah Ia menyampaikan dalam bentuk suatu kiriman yang indah dalam nampan perak? Tidak! Sebaliknya Tuhan membungkusnya dalam suatu masalah yang pelik, lalu melihat dari jauh apakah Anda sanggup membuka bungkusan yang ruwet itu, dan menemukan isinya yang sangat berharga, bagaikan sebutir mutiara yang mahal harganya yang tersembunyi dalam kulit kerang.''

Pernyataan di atas bukan sekedar kata-kata indah untuk menghibur Anda yang & sedang kalut menghadapi suatu masalah. Ini adalah perubahan paradigma dan cara berpikir. Keadaan apa pun yang kita hadapi sebenarnya bersifat netral. Kita lah yang memberikan label positif atau negatif terhadapnya. Seperti yang dikatakan filsuf Cina, I Ching, ''Peristiwanya sendiri tidak penting, tapi respon terhadap peristiwa itu adalah segala-galanya.''

Berikut ini contoh sederhana. Sebagai seorang fasilitator yang memberikan pelatihan di berbagai perusahaan, saya pernah menghadapi penolakan dari klien semata-mata karena usia saya yang dianggap terlalu muda. Saya pernah menganggap ini masalah besar. Bagaimana tidak? Ini menyangkut kredibilitas
saya. Saya kemudian memikirkannya berhari-hari. Kepercayaan diri saya mulai terganggu. Lama-kelamaan saya sadar bahwa penolakan semacam ini adalah! hal
biasa. Justru ini adalah kesempatan untuk berkembang. Karena itu, saya segera menggali kebutuhan k! lien dan mencari pendekatan yang lebih dapat diterima. Saya terus meningkatkan kompetensi, sampai akhirnya saya dapat diterima
oleh perusahaan tersebut. Kalau demikian, penolakan awal itu sama sekali bukan sebuah masalah, tapi sebuah peluang yang sangat berharga.

Semua kesulitan sesungguhnya merupakan kesempatan bagi jiwa kita untuk tumbuh. Sayang, lebih banyak orang yang menganggap masalah sebagai sesuatu yang harus dihindari. Mereka tak mampu melihat betapa mahalnya mutiara yang terkandung dalam setiap masalah. Ibarat mendaki gunung, ada orang yang bertipe Quitters. Mereka mundur teratur dan menolak kesempatan yang diberikan oleh gunung.

Ada orang yang bertipe Campers, yang mendaki sampai ketinggian tertentu kemudian mengakhiri pendakiannya dan mencari tempat yang datar dan nyaman untuk berkemah. Mereka hanya mencapai sedikit kesuksesan tapi sudah merasa puas dengan hal itu.

Tipe ketiga adalah Climbers yaitu orang yang seumur hidupnya melakukan pendakian, dan tak pernah membiarkan apapun menghalangi pendakiannya.
Orang seperti ini senantiasa melihat hidup ini sebagai ujian dan tantangan. Ia dapat mencapai puncak gunung karena memiliki mentalitas yang jauh lebih tinggi, mengalahkan tingginya gunung. Orang dengan tipe ini benar-benar meyakini apa yang pernah dikatakan Dag Hammarskjold, ''Jangan pernah mengukur tinggi sebuah gunung sebelum Anda mencapai puncaknya. Karena begitu ada di puncak, Anda akan melihat betapa rendahnya gunung itu.''

Semua masalah sebenarnya adalah rahmat terselubung bagi kita. Mereka
''berjasa'' karena dapat membuat kita lebih baik, lebih arif, lebih bijaksana, dan lebih sabar. Anda baru dapat disebut manajer yang baik kalau Anda mampu
memimpin seorang bawahan yang sulit, yang membuat para manajer lain angkat tan! gan. Anda baru menjadi orang tua yang baik kalau Anda dapat menangani anak yang ! bermasalah, atau pun menantu yang keras kepala, yang melakukan sesuatu melebihi batas kesabaran Anda. Anda baru dapat disebut profesional kalau Anda mampu menangani pelanggan yang cerewet yang sering mengeluh dan banyak maunya. Untuk mencapai kesuksesan Anda perlu memiliki adversity quotient, yaitu kecerdasan dan daya tahan yang tinggi untuk menghadapi masalah.

Kecerdasan tersebut dimulai dari merubah pola pikir dan paradigma Anda sendiri. Mulailah melihat semua masalah yang Anda hadapi sebagai peluang, kesempatan, dan rahmat. Anda akan merasa tertantang, namun tetap mampu menjalani hidup yang tenang dan damai. Berbahagialah jika Anda memiliki masalah. Itu artinya Anda sedang hidup dan berkembang. Justru bila Anda tak
punya masalah sama sekali, saya sarankan Anda segera berdoa, ''Ya Tuhan. Apakah Kau tak ! percaya lagi padaku, sehingga Kau tak mempercayakan satu pun kesulitan hidup untuk saya atasi?'' Dengan berdoa demikian Anda tak perlu khawatir. Tuhan amat mengetahui kemampuan kita masing-masing. Ia tak akan
pernah memberikan suatu beban yang kita tak sanggup memikulnya.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Kenapa ada NIAT?

NIAT itu punya kekuatan luar biasa. Jika niat itu lurus, sering membuahkan di luar dugaan. Sebaliknya, niat yang ragu-ragu acap berujung jeblok. Atau, kalaupun dipaksakan, sering berakhir dengan nggedumel di hati, dan menyalahkan orang lain.
Akibatnya, wajah ditekuk hingga manyun. Jika diingatkan bahwa cemberut itu tak sedap dipandang, jawabannya malah sengak: "Biarin, wajah-wajahku sendiri, marah-marahku sendiri." Lho, tambah umur, kok, kembali jadi kanak-kanak.
Bekerja, bertetangga, dan berteman pun tak lepas dari niat. Niat untuk mengabdi, menjalin persaudaraan, atau apa pun. Misalnya, kerjaan tak beres diingatkan sebagai asal-asalan malah sewot, "Merasa ditikam dari belakang." Aneh!
Padahal, koreksi itu justru cambuk agar Anda bisa berlari kencang. Atau, kalaupun dimarahi --lantaran yakin Anda dalam policy koridor kebenaran-- sambutlah dengan rasa terima kasih. Sebab, itu justru membantu ketenangan dan kebijaksanaan Anda, tak usah bete.
Memang, kita cenderung nikmat untuk berilusi. Puas pada diri sendiri. Kita mungkin sadar memasuki api yang menyala, tapi belum menyadari akibatnya. Seringkali kesadaran itu muncul belakangan, setelah langkah terbentur kiri-kanan, setelah kayu berubah arang.
Kita pasti pernah mengalami bahwa marah itu tidak nyaman. Nafsu itu hanya akan membuat napas tersendat di leher, dan badan serasa dilolosi. Tubuh jadi lungkrah, energi terkuras. "Minumlah biar marahmu hilang," kata orang tua.
Orang bijak mampu mengatasi pertentangan antara terang dan gelap, baik dan buruk, kenikmatan dan rasa sakit, penghormatan dan penghinaan, dari dalam diri sendiri. Dia menyadari bahwa hidup yang disebut-sebut sebagai penderitaan --terdengar pesimistis, walau itu realitas-- diubah menjadi sebuah kenikmatan.
Sesungguhnya, kehidupan itu dipenuhi oleh refleksi. Jika bertemu dengan orang yang dipenuhi cinta, maka hati kita pun terefleksikan oleh cinta. Pertemuan dengan orang-orang gelisah hanya melahirkan kegelisahan. Maka, kepada sesama, yang terbaik adalah memberikan cinta, bukan kebencian. Kesucian pikiran itu akan menular --dalam tempo lama atau sepintas.
Seorang rekan yang bertemu orang bersih --paling tidak di mata saya-- mengangguk-angguk menerima petuahnya. Ia mengungkapkan rasa bersalah lantaran cintanya mendua. "Bapak pasti bisa. Buatlah rumah Bapak nyaman, dan jadikanlah ranjang itu sehangat awal-awal pernikahan," kata orang itu. Ternyata kesadaran itu hanya satu-dua hari, lalu kembali seperti sediakala.
Memang hidup ini warna-warni. Hazrat Inayat Khan menulis, "Kadang-kadang orang yang sibuk mengembangkan mental dengan penyucian mental, harus melakukan pengorbanan-pengorbanan kecil, kegagalan-kegagalan kecil. Namun semua itu hanyalah proses menuju sesuatu yang substansial, yang sangat berharga."
Irama hidup itu pula yang mewujud dalam diri Mbah Setro, warga Bantul, Yogyakarta. Ia berjualan arang sejak zaman Belanda hingga era internet. Pria buta huruf ini hidup jujur kendati menyadari bahwa kehausan --tepatnya keserakahan-- manusia itu tidak terbatas. Ia tak mau mengambil milik orang lain.
Dan, jangankan mengambil, menyumbang tetangga hajatan pun perlu kememperan. Sehari jualan arang, dia untung Rp 2.000-Rp 5.000. Tapi sekali diundang hajatan, keluarga miskin ini menyumbang Rp 20.000-Rp 25.000. "Masak, kalau kami diberi bingkisan yang ada ikan ayam-nya, kami tega memakannya begitu saja," kata Setro kepada Kompas.
Dengan arang di kepala, Setro bisa berjalan berkilo-kilometer. Doa yang dirapalkan saat mau berjualan adalah: Kakang kawah adi ari-ari, dongakno aku slamet, aku arep mlaku, dongakno payu. Ia percaya, kakang kawah adi ari-ari adalah saudara kandungnya yang tidak kelihatan, yang selalu menemani dan tidak pernah membuatnya sepi dan sendirian.
Kebudayaan Jawa yang ideal senantiasa berakar dari kesucian moral yang dibangun melalui laku prihatin dan menjaga diri dari nafsu. Hidup penuh tepa selira. Hidup adalah realitas, tapi kebersihan hati yang utama. Dan, bagi mereka, kepribadian tidak akan hilang setelah kematian. Itu yang akan menyertai di akhirat kelak.
"Pikiran adalah kawan yang paling baik bagi orang yang sudah menaklukkan pikiran; tetapi bagi orang yang gagal menaklukkan pikiran, maka pikirannya akan tetap sebagai musuh yang paling besar," tulis Bhagavad-gita dalam Sloka 6.6. Tujuan hidup bisa rusak karena melayani perintah nafsu, marah, serakah, khayalan, dan sebagainya.
Sebuah pepatah mengatakan, pikiran orang suci seringkali tampak terlalu bagus untuk hidup dan --karena itu-- diremehkan manusia. Akibatnya, seringkali ia tampak bukan bagian dari dunia ini. Ungkapan, "Kamu sok suci!" sering terngiang di telinga. Dituding bodoh karena menampik sogokan atau tak mau berkongkalikong.
Yang elok, seringkali, ketidakjujuran dan pikiran kotor itu justru membawa sukses besar seseorang. Misalnya menjadi elite politik, konglomerat, pejabat daerah, atau sak apes-apesnya jadi CEO ternama. Tentu, semua ini bukan salah orang suci tersebut, melainkan kesalahan dunia yang busuk. Semua orang seakan terobsesi bahwa keberhasilan materi adalah segalanya.
Maka, orang yang berpikir jernih pun mengangkat tangan: "Saya kalah, saya ngalah, karena tidak berdaya." Adilkah? Pertanyaan itu sulit dijawab. "Allah punya skenario yang tidak kita ketahui," itu jawaban paling aman.
Apalagi jika ukurannya terletak pada dua kata: "salah dan benar". Umar Kayam pernah menulis, "Sehelai rambut memisahkan salah dari benar." Mari kita kembalikan ke titik awal: niatnya seperti apa?
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Andai ku tahu

Artist by UNGU

Andai kutahu, kapan tiba ajalku
Kuakan memohon, Tuhan tolong panjangkan umurku
Andai kutahu, kapan tiba masaku
Kuakan memohon, Tuhan jangan Kau ambil nyawaku
Aku takut akan semua dosa-dosaku
Aku takut dosa yang terus membayangiku

Andai kutahu malaikatmu akan menjemputku
Ijinkan aku mengucapkan kata tobat pada-Mu
Aku takut akan semua dosa-dosaku
Aku takut dosa yang terus membayangiku
Ampuni aku dari segala dosa-dosaku
Ampuni aku menangisku bertobat pada-Mu
Aku manusia yang takut neraka
Namun aku juga tak pantas di surga

Andai kutahu, kapan tiba ajalku
Ijinkan aku mengucapkan kata tobat pada-Mu
Aku takut, akan semua dosa-dosaku
Aku takut, dosa yang terus membayangiku
Ampuni aku, dari segala dosa-dosaku
Ampuni aku, menangisku bertobat pada-Mu

Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati